Selasa, 01 Oktober 2013

Sederhana dan Khidmat, di pelepasan wisudawan JPSR UPI



Selasa, 1 Oktober 2013 menjadi hari yang bersejarah bagi kesepuluh wisudawan jurusan pendidikan seni rupa UPI. Acara pelepasan para wisudawan ini berlangsung secara  khidmat di basement FPBS UPI.


Ada yang berbeda dari penyambutan para wisudawan kali ini. Tidak seperti tahun-tahun sebelumnya, yang  biasanya selalu dimeriahkan oleh orang-orang berstyle nyentrik ala Ganiati, penyambutan kali berjalan begitu sederhana namun khidmat. Penjemputan dilakukan oleh mahasiswa baru seni rupa 2013 di Gymnasium. Para wisudawanpun di persilahkan menuju basement FPBS UPI untuk menghadiri acara pelepasan yang di koordinasi oleh seni rupa angkatan 2012. Dari kesepuluh wisudawan itu terdiri dari angkatan 2008 dan 2006. Sambutan kegembiraanpun diberikan bapak Bandi Sobandi selaku ketua jurusan dengan mengucapkan selamat atas kelulusan untuk kesepuluh wisudawan-wisudawati di  gelombang pertama yang telah berhasil menyelesaikan studinya. Beliau berharap, para lulusan akan selalu membawa nama baik almamater tercintanya ini. Ketua himpunan Fahrul Satria N juga turut memberikan ucapan selamat  mewakili para mahasiswa JPSR UPI yang turut bangga atas keberhasilannya menempuh gelar sarjana pendidikan.


Penulis : Devianti N W
Dokumentasi : Ganjar Jatmika