Rabu, 04 Maret 2015

Begadang jangan begadang



“Begadang jangan begadang, kalau tiada artinya.” Penggal lirik lagu yang tak asing bukan?
Begadang atau terjaga sepanjang malam sudah menjadi hal yang lumrah bagi sebagian besar mahasiswa seni rupa. Dari mulai mengerjakan tugas, berkarya atau menyelesaikan suatu proyek. Hal-hal itu tentu sulit dikerjakan pada siang hari yang notabene mahasiswa ya kuliah dan berorganisasi. Pilihan yang memang paling aman yaitu menyelesaikan pekerjaan pada malam hari. Tapi ada dampak yang kurang baik dari begadang ini lho guys, apalagi dilihat dari sisi kesehatan. Apa saja dampak buruknya? Yuk simak.

Pusing, diakibatkan karena otak dipaksa untuk bekerja terus-menerus. Otak juga bisa lelah lho, kalau kita kurang bijak merawatnya. Otak perlu dirawat? Tentu dong guys.

Kembung, sebagian begadangers memang mengkombinasikan begadang dengan beberapa gelas kopi. Wah wah wah walaupun ada kopi yang gak bikin kembung, tetep aja guys, kafein yang dikonsumsi berlebihan tidak baik untuk jantung dan usus.

Ngantuk! Walah walah, ini nih, sehabis malam begadang biasanya saat kuliah mata terasa berat yah, apalagi saat kuliah pagi.

Konsentrasi menurun, namanya juga orang ngantuk, diajak ngobrol pikirannya pengen tidur aja (hehe).

Pelupa, kok bisa pelupa sih? Tau gak guys ternyata tidur merupakan salah satu terapi untuk mengingat suatu kenangan atau hal-hal yang sebelumnya tidak pernah kita ingat sama sekali.

Persepsi kurang baik tentang tidur. Orang yang terlena dengan begadang biasanya akan menyepelekan tidur, mereka berfikir bahwa mengejar sesuatu hingga tercapai itu sangat penting sehingga mengabaikan kebutuhan tidur yang dirasa mengganggunya.

Itulah sebagian dampak yang terasa sesudah begadang, selain itu ada yang lebih berbahaya lagi lho, berakibat fatal seperti resiko terkena serangan jantung, tekanan darah tinggi dan diabetes. Serem yah, hei guys! sekuat apapun tubuh kamu saat begadang, tidur itu perlu, agar metobolisme tubuh tak terganggu. Perbaiki lagi siklus hidup kita, sayangi tubuhmu mulai hari ini. Kerjakan apa yang bisa dikerjakan di siang hari, biarkan tubuhmu istirahat dengan cukup saat malam. Demi kehidupan di masa depan, ingin sehat dengan anak dan cucu kelak?

(rujukan artikel: kesehatan96.blogspot.com)